Kamis, 01 April 2010

Cek Endra Minta Puskesmas dan Kades Siaga 24 Jam

SAROLANGUN, MS
PERHATIAN Pemerintah Kabupaten Sarolangun, jambi, terhadap warga korban banjir patut didukung. Kepada wartawan, wakil Bupati Sarolangun, Jambi, H Cek Endra mengungkapkan pemimpin tidak boleh mengenal kata lelah untuk memnatu warga yang terkena musibah.
“Musibah banjir yang dialami saudara-saudara kita harus segera dibantu baik berupa moril maupun materil,” tegas Cek Endra. “Untuk itu kepada para petugas medis serta kepala desa beserta perangkatnya mesti standby 24 jam dan jangan meninggalkan tempatnya.”
Kepala Dinas Kesehatan Sarolangun H Adnan, merespon positif instruksi Wabup Cek Endra. Mengantisipasi datangnya wabah penyakit akibat banjir, Adnan mengaku pihaknya selalu siaga 24 jam dan menyediakan obat-obatan. “Sampai sekarang penyakit yang dominan menyerang warga akibat banjir, masih berupa penyakit kulit,” terang Adnan. (Aang Kunaefi)
.

0 komentar:

© 2008 Por *Templates para Você*